Gelar Silaturahmi di Pantai Dewa Ruci, CPP Komitmen Dukung UMKM Lokal

PURWOREJO, infopurworejo.comCah Purworejo Perantauan (CPP) gelar silaturahmi di pantai Dewa Ruci Jatimalang, Purworejo, Jawa tengah, Minggu (5/5/22).

Kegiatan silaturahmi tersebut bertajuk dukung UMKM lokal, dihadiri kurang lebih 300an peserta dari berbagai koordinator wilayah. Selain CPP kegiatan juga dihadiri lintas komunitas di Kabupaten Purworejo, seperti Embun Surga, Info Cegatan Purworejo dan lainnya.

Pendiri CPP Puji Wardana (35), menyampaikan bahwa CPP terbentuk tahun 2009 bermula dari ngopi bareng dan muncul inspirasi membentuk komunitas CPP. Saat ini CPP berjumlah 29 koordinator wilayah, ada di Bandung, Jakarta, Depok, Jambi, Luar Jawa bahkan luar negeri seperti Taiwan dan Hongkong.

Diungkapkan, kegiatan silaturahmi kali ini support oleh CPP Taiwan.

“Saat ini kami berfokus pada prospek memperkenalkan UMKM Purworejo karena UMKM saat ini kurang diminati untuk masyarakat kita,” ucapnya.

Dijelaskan, pihaknya berupaya memperkenalkan kembali kepada teman-teman perantauan produk UMKM Purworejo tentunya tidak kalah dengan yang lain.

“Fokusnya untuk tahun ini adalah UMKM, kami akan secara masih struktur untuk mempromosikan UMKM Purworejo melalui media massa dengan anggota grup kami di CPP sekitar 40.000 dari seluruh Dunia,” ucapnya.

Selain di internal CPP, Puji Wardana menggandeng dinas terkait dan koperasi agar ketika teman-teman membutuhkan suatu jenis produk UMKM lebih mudah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *