225 Atlet Siap Harumkan Nama Purworejo di POPDA Jateng 2022

PURWOREJO, infopurworejo.com – Kabupaten Purworejo siapkan 225 atlet Purworejo dan 45 orang official untuk mengikuti Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) eks Karesidenan Kedu dan Provinsi Jateng.

Popda Jateng akan mempertandingkan 32 cabang olahraga (cabor), tetapi Kabupaten Purworejo hanya mengirimkan 19 cabor.

Puluhan atlet Purworejo mengikuti Upacara Pelepasan Kontingen Popda Purworejo, di Pendopo Kabupaten Purworejo, Minggu (22/05/2022).

Pelepasan tersebut dihadiri Bupati Purworejo Agus Bastian, Kadin Porapar Stephanus Aan, Kadin Dikbud Wasit Diono, Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Purworejo, Ketua KONI Kabupaten Purworejo, serta unsur terkait lainnya.

Dalam sambutannya Bupati mengatakan, POPDA merupakan salah satu pilar pembinaan olahraga nasional dimana dari ajang tersebut diharapkan muncul atlet-atlet berbakat dan berprestasi.

“POPDA bertujuan mengukur serta mencari bibit atlet dari usia dini dan sebagai barometer bagi para guru olahraga,”ungkapnya.

Bupati berpesan, dalam membimbing atlet Purworejo untuk tetap menjaga suasana yang menyenangkan dan tidak membebani. Dengan seperti itu pelajar yang dibina dapat berprestasi lebih baik lagi.

“Pademi belum sepenuhnya selesai, sehingga saya minta agar dalam berlatih sampai dengan hari H tetap mematuhi prokes, ” pesannya.

Bupati berharap, 225 atlet Purworejo dari dari cabor yang diikuti dapat menyumbangkan prestasi dan mengharumkan nama baik Kabupaten Purworejo.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *