Fadillah Arbi Pembalap Muda Purworejo Resmi Bersaing di FIM Moto3 2022

PURWOREJO, infopurworejo.com – Fadillah Arbi Aditama (16) warga Perumahan Doplang, Kecamatan Purworejo, Kabupaten Purworejo resmi menjadi bagian dari Junior Talent Team yang akan bersaing di FIM Moto3 Junior World Championship musim 2022.

Dilansir dari akun media resmi Astra Honda Racing Team, Arby adalah lulusan Astra Honda Racing School 2019 asal Purworejo yang akan mewakili Indonesia untuk mengharumkan nama bangsa dengan raihan prestasinya.

Berkat performanya Arbi dalam ajang Asia Talent Cup tahun ini mencuri perhatian AHM dan Dorna Sports melalui catatan waktu terbaik yang diraihnya.

Talenta inilah yang mengantarkan dirinya sebagai perwakilan Indonesia dalam jenjang FIM Junior Grand Prix 2022 kelas Moto3.

Ajang yang lebih tinggi dan bergengsi ini akan menjadi pijakan para pembalap sebelum melangkah ke MotoGP.

Foto : Fadillah Arbi Aditama

Saat dihubungi oleh InfoPurworejo, Arbi mengaku sangat bersyukur atas kesempatan yang diperolehnya dan akan berusaha secara maksimal guna meraih prestasi mengharumkan nama Indonesia.

Arby juga mengungkapkan jika FIM Moto3 akan menggunakan sirkuit Eropa.

“Di awal saya akan beradaptasi dengan para talenta dari berbagai negara. Terutama dengan mereka yang sudah biasa balapan di sirkuit-sirkuit Eropa, karena besok pakai sirkuit itu”, ungkapnya.

Tak lupa Arbi juga meminta dukungan masyarakat agar dirinya dapat membanggakan Indonesia melalui dunia balap internasional tahun ini dan seterusnya.

Dihubungi melalui pesan online oleh infopurworejo, Robby Yudha Kurniawan (36) yang merupakan ayah dan juga pelatih pribadi Arby mengaku bangga kepada putra pertamanya. Meski masih muda dapat bersaing di jenjang internasional.

Robby juga mengatakan jika persiapan Arbi tetap rutin berlatih fisik dalam seminggu lima kali dan berlatih motor.

“Dari Mental Arbi juga di persiapkan,” tambahnya.

Di sisi lain dalam konferensi press di Jakarta, General Manager Marketing and Planning Analysis AHM Andy Wijaya menyatakan bahwa Arbi termasuk pembalap binaan AHM kelima yang akan bersaing di ajang balap Eropa.

Ia berharap berbagai tempaan pembinaan berjenjang untuk Arbi sejak Astra Honda Racing School hingga FIM Moto3 Junior World Championship dapat semakin menguatkan kompetensi, karakter, maupun mental kuat baginya sebagai pebalap kelas dunia.

“Bersaing dengan talenta balap dunia yang berasal dari berbagai negara tentu akan mengasah kemampuannya dalam upaya meraih prestasi yang membanggakan bagi bangsa. Dengan semangat satu hati, kami mohon dukungan seluruh masyarakat Indonesia,” ujar Andy.(Fau)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *